Data Sentimen Utama untuk Jerman Saat Resesi Membayangi

November 23, 2022 21:39

Data sentimen bisnis dan konsumen untuk Jerman ada di depan mata saat resesi membayangi dan inflasi membebani prospek ekonomi.

Pasangan mata uang EUR

Pasangan mata uang EUR bisa dipengaruhi oleh laporan bulanan Iklim Bisnis Ifo untuk bulan November yang dijadwalkan pada hari kami. Sebelumnya berada di level 84.3, konsensus melihat kepercayaan bisnis untuk bulan November di level 85

Ekonomi terbesar dunia digadang-gadang akan jatuh ke dalam resesi pada kuartal keempat, ini berarti ia adalah rilis penting. Institut Ifo memperkirakan kontraksi sebesar 0.6 persen pada Q4 untuk Jerman, dan penelitiannya menunjukkan bahwa satu dari dua perusahaan memperkirakan akan menaikkan harga barang dan jasa selama tiga bulan ke depan.

Inflasi di Jerman naik menjadi 10.4 persen pada bulan Oktober dari 10 persen pada bulan September. Jika 50 persen perusahaan Jerman masih memperkirakan kenaikan harga, ia kemungkinan mendorong inflasi terus naik kecuali Bank Sentral Eropa (ECB) secara signifikan memperketat kebijakan moneter. Pada saat penulisan, kebijakan ECB masih lebih longgar dibandingkan Federal Reserve, artinya arus uang ke dalam aset berdenominasi AS dengan pengembalian suku bunga yang lebih tinggi, menantang kekuatan EUR.

Kepercayaan Konsumen GfK

Wawasan lebih lanjut ke dalam ekonomi siklus ekonomi Jerman dijadwalkan hari Jumat dengan rilis Indikator Iklim Konsumen GfK. Sebelumnya berada di level minus 41.9 pada bulan November, konsensus untuk bulan Desember adalah minus 39.6.

Suasana negatif konsumen telah mempengaruhi ekspektasi akan pendapatan dan pengeluaran di Jerman. Rapat ECB [ada 15 Desember dilatarbelakangi sentimen konsumen dan bisnis yang lemah namun memiliki sedikit pilihan untuk meredam inflasi.

Ada risiko lebih lanjut terhadap pertumbuhan Jerman dari lockdown China baru-baru ini dan perang yang berlangsung di Ukraina. Dalam perkembangan terbaru, otoritas dagang Jerman berencana untuk melakukan diversifikasi mitra dagang negara itu setelah Kanselir Olaf Schol menyatakan kesalahan bergantung pada satu negara dan ini tidak akan terjadi lagi.

Berlatih trading di akun demo bebas risiko dari Admirals. Klik banner di bawah untuk daftar hari ini!

Akun Demo Bebas Risiko

Daftar akun demo online gratis dan kuasai strategi trading Anda

Materi ini tidak mengandung dan tidak boleh ditafsirkan sebagai nasihat investasi, rekomendasi investasi, penawaran, atau ajakan untuk melakukan transaksi apa pun dalam instrumen keuangan. Harap dicatat bahwa analisis perdagangan seperti ini bukan merupakan indikator yang dapat diandalkan untuk kinerja saat ini atau di masa depan, karena keadaan dapat berubah seiring berjalannya waktu. Sebelum membuat keputusan investasi apa pun, Anda harus mencari saran dari penasihat keuangan independen untuk memastikan bahwa Anda mengerti risikonya. 

Sarah Fenwick
Sarah Fenwick Penulis Keuangan

Sarah Fenwick memiliki latar belakang jurnalisme dan komunikasi. Sebelumnya ia bekerja sebagai koresponden yang meliput berita untuk Bursa Efek Swiss dan ia telah menulis tentang keuangan dan ekonomi selama 15 tahun.